Cara Mengatasi Salah Memilih Jurusan Sekolah dan Fakultas

watch_later Wednesday, December 5, 2018

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
 Hallo kawan, kali ini penulis akan membahas mengenai permasalahan yang sering terjadi pada temen temen yang merasa salah dalam memilih jurusan sekolah. Memang tak sedikit pelajar di jenjang menengah keatas, kejuruan dan fakultas yang merasa salah memilih jurusan. Tak bisa dipungkiri juga kalo masuk jurusan tersebut karena ikut ikutan temen, karena harga murah, deket rumah, ada cewe cowo idaman, gengsi dan masih banyak lagi alasannya.

 Untuk mengatasi masalah yang sudah terjadi, ya kan sudah terjadi mau gimana lagi. Masa iya keluar trus masuk ke yang diharapkan, kalo uang masih dari orang tua???, kasihan dong. Kita perlu nyari solusi yang lebih baik lagi selain pindah jurusan. Berhenti sekolah??, jangan berbuntu gitu kawan. Kalo berhenti sekolah malah membuat semua makin terpuruk kalo belum punya tujuan yang jelas.

 Kawanku, mari kita jernihkan pusat pemikiran kita. Mari kita renungkan terlebih dahulu, kenapa kita sekolah, untuk apa kita sekolah. Bila sudah, penulis memiliki beberapa solusi untuk mengatasi hal klasik yang konon katanya salah pilih jurusan.

1. Kembali ke tujuan awal(prinsip) kenapa memilih jurusan tersebut
 Renungkan kembali tujuan awal menempuh pendidikan tersebut. Apa yang membuatmu menganggap bahwa itu salah jurusan, mungkin saja karena satu masalah yang membuatmu berfikir bahwa itu salah jurusan, bukan karena salah jurusan yang menjadi permasalahan.

2.   Cari satu kesukaan di jurusanmu
 Sebagai pelajar indonesia, pasti diberi asupan materi dari berbagai bidang. Walaupun merasa salah jurusan, pastinya memiliki satu mata pelajaran yang disukai. Disitulah titik kesempatannya, cobalah untuk mendalami di bidang itu. Walaupun di bidang lain kurang mengenakan, setidaknya kita memiliki keahlian atau kelebihan di salah satu bidang. Karna pada hakikatnya kita diberi pilihan untuk mempelajari semua dengan harapan dapat menemukan hal yang memang menjadi passionnya.

3. Dalami salah satu organisasi
 Di setiap sekolah menengah pastinya memiliki organsisasi yang menawarkan kegiatan yang mengacu pada salah satu bidang. Kita ambil contoh osis, atau organisasi siswa intra sekolah. Di osis banyak sekali kegiatan yang mendidik aggotanya untuk tau arti kedisiplinan, ketekunan, keseriusan dan ke ke yang masih banyak lagi :V. Nah dari situ kita bisa meminimalisir nih tingkat salah jurusannya, kok bisa?? setidaknya kita tau cara berorganisasi, karna sejatinya di perusahaan itu tidak melulu soal skill, akan tetapi mental dan teamwork juga tidak kalah penting.

 Ya seperti itulah, tidak semua orang dapat menyelesaikan permasalahan salah jurusan ini dengan 3 cara diatas, tapi tak sedikit pula yang dapat teratasi dengan cara diatas. Jadi hanya diri anda dan lingkungan andalah yang dapat membantu anda. Saya hanya bisa membantu dari sisi saya. Saya harap artikel ini dapat membantu temen-temen yang mengalami permasalahan serupa. Kalo punya masalah yang perlu diselesaikan, bisa comment di kolom komentar atau chat penulis melalui contact yang sudah disediakan. Terima kasih telah membaca Cara Mengatasi Salah Memilih Jurusan Sekolah dan Fakultas. 



sentiment_satisfied Emoticon